Untuk Anda yang ingin beristirahat dengan tenang dan menikmati nuansa alam pedesaan, Anda dapat mengunjungi Pancur Gading Hotel dan Resort yang terletak di Jalan Kuala Simeme Pamah Deli Tua Kabupaten Deli Serdang. Hotel ini terletak diantara persawahan dan kolam ikan serta jauh dari keramaian, dan memiliki beberapa tipe kamar superior, deluxe dan junior suite, fasilitas lain yang tersedia adalah kolam renang, restoran, ruang pertemuan, serta fasilitas lainnya.